0.3 C
New York
Monday, February 10, 2025

Follow me

spot_img

Anggota DPRD Sulteng, Dandy Adhi Prabowo Desak Pemberian Sanksi Keras Bagi Pelaku Kekerasan Terhadap Perempuan

Luwuk Banggai, Japrinews.id – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) Dandy Adhi Prabowo, Menanggapi Mengutuk dan mengecam keras tindakan yang dilakukan oleh terduga pelaku kekerasan yang di unggahan di akun instagram @info.negri Pada Minggu, 26/01/2025.

“Apa pun alasannya, perempuan harus diberikan perhatian khusus, karena mereka dianggap sangat berharga dan harus dilindungi dengan baik,” Kata Dandy.

Dalam video tersebut, terlihat seorang pria tega menginjak-injak dan menendang kepala kekasihnya yang sudah menangis disebuah kos-kosan yang terletak di Jole, Luwuk Banggai Sulteng.

Politis NasDem itu, juga mengingatkan bahwa peran orang tua dan pemerintah melalui program-programnya sangat penting dalam mengontrol pergaulan anak-anak di luar rumah, agar hal-hal seperti ini dapat dicegah dengan baik.

“Mengingat angka kasus kekerasan terhadap perempuan selalu meningkat, perlu keseriusan pemerintah dalam menyikapi hal tersebut. Sehingga di kemudian hari Kabupaten Banggai bisa menjadi daerah yang menghadirkan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat, terutama bagi kaum perempuan,” Jelasnya.

Mengingat, di Kabupaten Banggai 8 Oktober 2024 yang lalu sudah terbentuk Forum Perlindungan Korban Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak (FPK2PA) Kabupaten Banggai, yang dikukuhkan langsung oleh Pemerintah Daerah.

Sehingga ada langkah kongkret dari semuah pihak termasuk Pemerintah Daerah menanggapi masalah tersebut dan sanksi yang tegas bagi pelaku.***


Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Latest Articles